Jumat, 18 Oktober 2013

Temanku dulu dan sekarang

Apa yang lo lakuin kalo lo sedang berantem sama seseorang?? atau bahkan lo sedang berantem dengan temen deket lo yang dulu pernah ngabisin waktu bersama??

Apa lo diemin?

Apa lo kata - katain?

Apa lo ngungkit segala yang pernah lakuin ke doi?

atau lainnya???

Pribadi gw, biasanya gw akan mendiamkan orang itu. Kenapa?? karena itu paling mudah dan salah satu metode self defense paling tidak merepotkan. Lo bisa gak bicara sampe berhari - hari, lo bisa jaim sama doi berhari - hari, bahkan lo sampe mencari kesalahan doi  buat semakin membenci dia, yap dia, dulu yang pernah menjadi teman lo.

Dan apa gunanya semua itu, SEKARANG??? Cuma bisa jadi kerak kebencian yang gak akan ada abisnya. Membenci orang yang dulu pernah bersama - sama. Huaww !!

Pertanyaannya, apakah kita tidak bisa melihat kebaikan "take and give" yang dulu pernah dilakukan?? Apakah hati dan pikiran kita bergitu sempit sehingga hanya melihat yang jelek - jelek dari dia??

Jawabannya ada pada diri lo sendiri.

Gak ada salahnya untuk mengalah, bukan berarti kita kalah karena dalam pertemanan yang terhambat itu gak ada kalah dan menang. Gak ada salahnya buat minta maaf duluan, karena "maaf" adalah kata ajaib yang bisa menjadi hansaplas untuk hati kita yang terluka.

Orang baik bukan orang yang TIDAK melakukan kesalahan.
Tanpa MASALAH kita gak akan pernah bisa maju dari posisi kita sekarang.
Gimana cara lo mengatasi masalah lo, akan terlihat bijaksananya diri lo.

Hati dan Logika terkadang, bukan bukan, bahkan sering tidak menyatu. Jaim dan gengsi bisa merendahkan harga diri lo, SATUkan hati dan logika, dengan begitu lo akan mendapatkan secercah cahaya untuk mengatasi masalah lo, apa yang berasal dari hati akan sampai ke hati juga.

Komunikasikan! Karena temen kita itu bukan cenayang yang bisa baca pikiran kita, dengan komunikasi semuanya akan jelas.

Berani untuk mengalah, hiraukan apa yang dikatakan orang lain, karena merak tidak merasakan apa yang kita rasakan, posisi mereka berbeda dengan kita. Terserah mereka mau bilang apa karena perbuahan sikap kita yang LEBIH BAIK. Apapun yang kita lakukan, apapun yang kita katakan, orang - orang akan selalu mencari apa yang mereka ingin katakan.

Kalau gw bisa melalui ini, gw yakin BANGET kalo lo juga bisa.

Adios!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar